search

Senin, 03 November 2014

Pemutih Gigi Alami

Pemutih Gigi Alami

         Meskipun banyak solusi yang ditawarkan di pasaran, anda tidak harus membebankan kantong anda untuk membeli berbagai produk yang mahal. Anda dapat membuat sendiri produk pemutih gigi alami di rumah untuk penggunaan pribadi. Sudah menjadi rahasia umum bahwa produk yang berbahan dasar alami selalu lebih baik dari yang berbahan dasar kimiawi.
Membuat pasta gigi dari natrium bikarbonat adalah salah satu ide yang bagus untuk memutihkan gigi. Anda dapat menggunakan bubuk kering atau atau mencampurkan dengan air dan membuatnya menjadi pasta tebal untuk anda gunakan. Anda juga dapat mencampurkan pasta buatan anda dengan pasti gigi biasa yang anda gunakan sehari-hari. Opsi lain adalah menggunakan jeruk nipis. Buah ini terkenal dapat menghilangkan noda. Anda dapat mencampurkannya dengan pasta gigi anda atau menggunakannya langsung pada gigi anda.
Buah-buahan lain yang bersifat asam seperti stoberi dan lemon memang dapat membantu memutihkan gigi akan tetapi anda harus tetap menjaga agar tidak menggunakannya dalam intensitas yang berlebihan karena akan dapat menggerus lapisan terluar gigi anda.
Baking soda juga bisa menjadi alternatif lain untuk memutihkan gigi anda. Ada banyak jenis pasta gigi yang mencampurkan baking soda kedalam produk mereka, akan tetapi anda juga dapat menggunakan baking soda murni tanpa dicampur apapun. Ingatlah selalu untuk menyikat gigi anda dengan dengan lembut, gerakan sikat yang terlalu bertenaga juga memungkinkan lapisan terluar gigi anda ikut tergerus.
Gigi yang bersih dapat menunjang senyum anda dan kesan pertama berjumpa dengan orang lain. Menjaga kesehatan mulut tidak hanya untuk penampilan tapi juga mencegah anda menjadi pasien dokter gigi.

0 komentar:

Posting Komentar